PRODIA RAIH INDONESIA ORIGINAL BRANDS & INDONESIA LIVING LEGEND BRANDS 2014

01 January 1970

Modal pasar yang besar dan sumber daya manusia yang tak terhingga, menyebabkan pesatnya...

Modal pasar yang besar dan sumber daya manusia yang tak terhingga, menyebabkan pesatnya perkembangan merek di Indonesia. Dibutuhkan keberanian, keyakinan dan kesabaran untuk terus mendukung merek asli Indonesia sehingga mampu bersaing baik ditingkat nasional maupun internasional. Keberanian, keyakinan dan kesabaran itu tercermin dari hasil survei Indonesia Original Brands (IOB), sebagai survey yang memperlihatkan daya tahan merek asli Indonesia dan patut diberi apresiasi. 

Tahun ini, untuk ketiga kalinya Laboratorium Klinik Prodia kembali meraih penghargaan IOB untuk kategori laboratorium. Adapun parameter atau variabel pengukuran survei IOB 2014 ini adalah 1) Satisfaction (Kepuasan): kemampuan merek memenuhi fungsi utama, kualitas merek dan perbandingan manfaat dan biaya, 2) Loyalti (Loyalitas): seberapa besar responden benar-benar menyukai sebuah merek dan kemungkinan menggunakan merek di masa depan, 3) Advocacy (Advokasi): seberapa kuat sebuah merek menciptakan word of mouth, rekomendasi pengguna terhadap merek dan daya tolak merek dari isu negatif dan 4) Local Brand Competitive Level: tingkat kompetisi merek terhadap merek asing. Melalui parameter-parameter tersebut, Prodia berhasil membuktikan kekuatan jati dirinya sebagai laboratorium terbaik dan terbesar di antara beberapa merek laboratorium yang juga hadir di Indonesia.

Survei IOB diselenggarakan oleh Majalah SWA dan Business Digest, dilaksanakan selama April - Mei 2014, melibatkan 5.241 responden yang terbesar di enam kota besar, yaitu Medan (13,5%), Bandung (13,3%), Jabodetabek (32,3%), Semarang (13,5%), Surabaya (14,1%) dan Makassar (13,4%). Responden dipilih secara random dengan perbandingan pria 37,2% dan wanita 62,8%, berusia 15-50 tahun dengan rata-rata pengeluaran keluarga di atas Rp 1.500.0000 hingga lebih dari Rp 4.500.000 per bulan. Selain IOB, tim riset Majalah SWA juga menyebutkan Prodia sebagai Indonesia Living Legend Brands 2014, yaitu sebagai merek asli di Indonesia yang masih eksis di atas usia 25 tahun.

Kedua penghargaan tersebut merupakan tolok ukur bagi Prodia untuk terus berupaya mempertahankan kekuatan jati dirinya sebagai tuan rumah di negeri sendiri dengan meningkatkan kualitas pelayanannya bagi masyarakat. Prodia menyadari tidaklah mudah untuk mempertahankan prestasi tersebut di tengah-tengah makin bebasnya penetrasi merek asing disini. Dibutuhkan totalitas dan konsistensi yang tinggi dalam mengedepankan visinya sebagai Centre of Excellence serta misinya untuk Diagnosa Lebih Baik. Prodia berterimakasih kepada masyarakat, pelanggan, mitra kerja dan seluruh tim Prodia atas segala upaya dan dukungannya sehingga Prodia dapat memperoleh dan mempertahankan prestasinya. Sesuai dengan komitmennya Love for Quality, Prodia akan selalu berkarya dengan sepenuh hati untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat dan mereka yang bergabung bersama Prodia. 

 

Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi :

 

Ampi Retnowardani                                                   Reskia Dwi Lestari

Marketing Communication Manager              Marketing Communication Assistant Manager

Laboratorium Klinik Prodia                                Laboratorium Klinik Prodia

Jln. Kramat Raya 150 Jakarta 10430              Jln. Kramat Raya 150 Jakarta 10430

Telp.  : (021) 314 4182 ext. 768                         Telp. (021) 3144182 ext. 767 / 769

Fax.   : (021) 314 4181, 392 1247                      Fax.  (021) 314 4181, 392 1247

Email : ampi.retnowardani@prodia.co.id    Email : marcomm@prodia.co.id